Predikat mewah dan kaya raya memang sudah telanjur melekat pada keluarga Nagita Slavina. Baik Nagita maupun Cacha, sama memiliki gaya yang simpel dan elegan. Apa yang mereka pakai juga tak jauh dari barang branded dengan harga fantastis.
ak hanya itu saja, di setiap penampilannya Nagita juga seringkali menjadi sorotan. Dibalik penampilannya yang sederhana, netizen seringkali dibuat terheran-heran dengan harga setiap item yang digunakannya. Belum lagi urusan pernak-pernik Rafathar yang tentunya memiliki harga tidak murah.
Hal yang sama nyatanya juga terjadi pada ibunda Nagita, Rieta Amalia. Meski sudah berumur, ibunda Nagita masih tetap hits dengan gayanya. Ia sering membagikan potret dirinya melalui media sosial. Dari potret-potret tersebutlah diketahui jika Rieta Amalia juga doyan menggunkan barang branded layaknya kedua putrinya.